Analisis Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen dalam Pembelian Produk Makanan Beku (Studi Kasus: Frozen Nuggets)

Cathrine, Devy (2023) Analisis Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen dalam Pembelian Produk Makanan Beku (Studi Kasus: Frozen Nuggets). Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.

[img] Text
1942009_FF.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Masuknya industri makanan cepat saji di Indonesia membuat pelaku usaha makanan berlomba dalam menciptakan inovasi yang mana saat ini sudah menjadi bentuk dalam kemasan setengah matang seperti nugget, sosis, kentang dan lainnya. Berdasarkan hasil survey di Amerika Serikat, konsumsi produk frozen food mengalami peningkatan sebanyak 4.9%. Higienis, dapat disimpan dalam jangka waktu yang lama, praktis, mudah dimasak, memiliki rasa yang enak serta dapat dikonsumsi semua kalangan usia menjadi alasan untuk memilih membeli produk makanan olahan beku yang salah satunya adalah frozen nugget. Pada makanan frozen nugget ada faktor dari segi kualitas, harga, merek dan tempat yang mempengaruhi keputusan pembelian bagi konsumen. Penelitian ini menggunakan metode in-depth interview yaitu pengambilan data melalui wawancara yang dilakukan peniliti kepada para subejek sumber data primer tentang produk frozen nugget. Wawancara dilakukan kepada penjual, konsumen dan masyarakat umum, dimana ketiga subjek ini memiliki pandangan yang berbeda terhadap produk frozen nugget. Hasil dari penelitian ini didapati kesimpulan faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen untuk membeli produk tersebut. Hal utama yang membuat konsumen dalam membeli secara terus-menerus adalah kualitas produk. Dikarenakan masih banyak produk frozen nugget yang tidak menjaga kebersihan sebelum mengolah dan membuat nugget tidak baik untuk dikonsumsi. Faktor merek dan harga erat berkaitan dengan faktor kualitas, namun kedua faktor ini hanya menjadi alasan pendukung keputusan pembelian produk bagi konsumen setelah faktor kualitas. Sedangkan Faktor tempat memberikan pengaruh bagi konsumen dalam keputusan pembelian yaitu antara pasar dan swalayan, konsumen lebih memilih di swalayan karena adanya perhatian khusus yang diberikan dibandingkan di pasar, seperti kebersihan, kadaluarsa, dan merek yang dijual disana juga lebih terjamin dari segi kualitas dibandingkan di pasar yang diragukan kualitasnya. Kata Kunci: frozen nugget, in-depth interview, keputusan pembelian

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: frozen nugget, in-depth interview, keputusan pembelian
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: School of Economic and Business > Accounting
Depositing User: Rio Gusma Hendra
Date Deposited: 25 Mar 2024 02:59
Last Modified: 25 Mar 2024 02:59
URI: http://repository.uib.ac.id/id/eprint/5800

Actions (login required)

View Item View Item