Jennifer, Jennifer (2022) Perancangan Photobook Sebagai Media Promosi untuk Memperkenalkan Objek Wisata Air Terjun di Karimun. Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.
Text
1831003_FF.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (9MB) |
Abstract
Kemajuan teknologi saat ini dapat diterapkan dalam berbagai bidang, salah satunya yaitu bidang pariwisata. Selain itu, teknologi dapat mempermudah dalam mencari informasi lebih luas seputar wisata yang ada di negara tersebut. Sehingga mereka bisa merencanakan terlebih dahulu sebelum ke tempat berwisata. Melihat dari aspek tersebut, perkembangan teknologi diharapkan dapat membantu sektor-sektor pariwisata yang ada di Indonesia. Hal tersebut dapat dilakukan dengan memperkenalkan salah satu objek wisata yang ada di daerah, yaitu Tanjung Balai Karimun. Yang akan di kembangkan dalam sebuah photobook. Photobook merupakan sebuah jenis buku yang saling berkaitan, yang bisa didesain, dan dilayout terlebih dahulu. Kemudian di cetak dan di bentuk menjadi sebuah buku. Penelitian ini bertujuan untuk mempromosikan tempat wisata alam yang ada di daerah Karimun. Karena di Karimun jarang ada yang mempromosikan objek wisatanya dengan menggunakan media photobook. Penelitian ini menggunakan metode RnD (research and development) dalam merancang photobook. Hasil penelitian ini adalah sebuah photobook tentang air terjun yang ada di Tanjung Balai Karimun yang dapat digunakan untuk memperkenalkan wisata tersebut. Kata Kunci: photobook, wisata, air terjun, pariwisata
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > Information technology |
Divisions: | School of Computer Science > Information System |
Depositing User: | Rio Gusma Hendra |
Date Deposited: | 03 Nov 2022 05:40 |
Last Modified: | 03 Nov 2022 05:40 |
URI: | http://repository.uib.ac.id/id/eprint/4628 |
Actions (login required)
View Item |