Analisa Pengaruh Social Media Marketing, Brand Awareness dan Brand Image Terhadap Purchase Intention dan Brand Loyalty pada Pembelian Make-Up Lokal Masyarakat Kota Batam

Febrianti, Kristina Bella (2022) Analisa Pengaruh Social Media Marketing, Brand Awareness dan Brand Image Terhadap Purchase Intention dan Brand Loyalty pada Pembelian Make-Up Lokal Masyarakat Kota Batam. Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.

[img] Text
1841093_FF.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Dengan adanya kebutuhan individu diseluruh dunia akan kosmetik ini, membuat industri kosmetik di seluruh dunia mengalami kenaikan yang cukup pesat setiap tahunnya. Tidak hanya industri kosmetik luar negri, industri kosmetik dalam negri pun mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Selain itu, disebutkan bahwa dengan adanya kemudahan akses teknologi, media sosial dan platform digital membuat produk kosmetik ini makin dikenal dan menjadi beragam. Sosial media sendiri telah menjadi bagian dari setiap aktivitas masyarakat saat ini. Melihat hal tersebut, pelaku bisnis pun menangkap peluang besar tersebut dan berusaha untuk mengitegrasikan aktivitas pemasarannya ke dalam media sosial atau jaringan sosial lainnya. Menurut Statista.com keuntungan yang didapatkan oleh industri kosmetik berasal dari popularitas yang industri dapatkan dari sosial media seperti Instagram dan Youtube. Melalui media sosial inilah produsen dapat menciptakan permintaan akan produk kecantikan dan sebagai penghubung langsung dan pemutus jarak antara industri atau brand kosmetik dengan para customer nya (Statista, 2020). Namun berbanding terbalik dengan hubungan social media marketing dengan purchase intention atau niat beli, dalam penelitian ini ditemukan bahwa social media marketing tidak mempengaruhi brand loyalty atau loyalitas merek. Selain itu, brand awareness atau kesadaran merek serta brand image atau citra merek juga sangat berpengaruh kepada niat beli dan loyalitas dari pelanggan tersebut. Kata kunci: social media marketing, brand awareness, brand image, purchase intention, brand loyalty

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: School of Economic and Business > Management
Depositing User: Rio Gusma Hendra
Date Deposited: 01 Nov 2022 05:14
Last Modified: 01 Nov 2022 05:14
URI: http://repository.uib.ac.id/id/eprint/4614

Actions (login required)

View Item View Item