Yuliana, Maulina Afifah (2022) Perlindungan Hukum Pemegang Hak Terkait Bagi Pelaku Pertunjukan Menurut Undang-Undang Hak Cipta. Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.
Text
1751006_FF.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini ialah mengungkapkan bagaimana proteksi hukum pemegang hak terkait bagi pelaku pertunjukan berdasarkan UUHC, kendala dalam pemberian hukum pemegang hak terkait bagi pelaku pertunjukan, yang terakhir memberikan solusi dalam mengatasi kendala tersebut. Penelitian ini bersifat yuridis normatif, dimana membahas doktrin-doktrin atau asas-asas dalam ilmu hukum. Mengenai pembahasan Hak terkait dan hak cipta merupakan hak yang saling berhubungan. Dalam Pasal 20 UUHC menyebutkan bahwa: Hak terkait merupakan hak eksklusif bagi lembaga para pelaku pertunjukan, produser fonogram, atau lembaga penyiaran berupa royalti atas karya yang diciptakan sebagai reward atas ciptaannya. Hak terkait atas pelaku pertunjukan di zaman yang sudah berkembang seperti sekarang sering disalahgunakan dan juga sering diabaikan. Contohnya seperti menyebarluaskan tanpa izin yang kemudian mendapatkan keuntungan, artinya para penyebar karya para pelaku pertunjukan menyalahgunakan dan mengabaikan ciptaan para pelaku pertunjukan tersebut. Mengenai izin dalam hal ini telah diatur dalam Pasal 9 ayat (2) UUHC menyebutkan: setiap orang yang menggunakan hak cipta harus memiliki izin, dan pada Pasal 9 ayat (3) melanjutkan lagi bahwa tanpa seizin dari para pihak yaitu Pencipta maupun Pemegang Hak Cipta tidak dapat melakukan penggunaan yang bertujuan komersial. Maka dari itu hak terkait yang merupakan hak eksklusif dari hak cipta dapat melindungi para pelaku pertunjukan yang merasa dirugikan. Disarankan kepada Kementerian Hukum untuk mensosialisasikan UUHC agar lebih meningkatkan pengetahuan masyarakat dan meningkatkan kesadaran hukum masyarakat serta bagi para pelaku pertunjukan atau pemegang hak terkait agar meningkatkan pengawasan terhadap ciptaannya supaya tidak terjadi pelanggaran yang merugikan pencipta maupun pemegang hak terkait. Kata kunci : Perlindungan, Hak Terkait, Hak Eksklusif
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | K Law > Hukum Perdata |
Divisions: | School of Law > Law Science |
Depositing User: | Rio Gusma Hendra |
Date Deposited: | 19 Sep 2022 08:32 |
Last Modified: | 05 Oct 2022 04:56 |
URI: | http://repository.uib.ac.id/id/eprint/4429 |
Actions (login required)
View Item |