Analisis Arus Lalu Lintas Area Jalan Gajah Mada Kota Batam Menggunakan Panduan MKJI 1997

Putra, Vicki Adhitya (2022) Analisis Arus Lalu Lintas Area Jalan Gajah Mada Kota Batam Menggunakan Panduan MKJI 1997. Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.

[img] Text
1811026_FF.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Kota Batam merupakan suatu bagian kecil dari Provinsi Kepulauan Riau (Prov. Kepri) yang mempunyai luas daratan seluas 715km2 dan luas keseluruhan digabung dengan laut ialah 1,575 km2. Kota Batam juga merupakan sebuah kota yang mempunyai tingkat perdangan yang tinggi memerlukan suatu jalan yang memadai guna mengimbangi jalannya perekonomian yang berperan sangat penting dalam membantu instansi dan/atau orang dalam mengirimkan barang yang laju termasuk hal mobilitas ke suatu tempat. Dengan hadirnya jalan raya, muatan yang dibutuhkan dapat disalurkan ke pasar dan akhirnya standar ekonomi dari suatu tempat dapat diatasi oleh pasar regional. Dengan meningkatnya standar perekonomian menjadikan tingginya mobilitas yang berdampak pada kepadatan arus kegiatan lalu-lintas dan menyebabkan terhambatnya lalu-lintas . Terdapat tujuan dalam penelitian ini yaitu menganalisa arus lalu-lintas di Jalan Gajah Mada Batam kota serta mengevaluasi menggunakan metode penelitian kualitatif dengan penentuan standar MKJI tahun 1997 yang menghitung tingkat derajat kejenuhan, dari ruas jalan Nagoya ke Tiban sebesar 1,67 sedangkan Tiban ke Nagoya sebesar 0,75 sehingga hasil dari penelitian ini bahwasannya ruas jalan dari Nagoya ke Tiban tidak efektif digunakan dikarenakan melampaui ambang standar ketentuan MKJI 1997, sedangkan arah Tiban ke Nagoya cukup efektif karena tepat pada ambang batas sesuai ketentuan MKJI 1997. Kata Kunci: Kemacetan, Jalan Raya, Lalu-lintas , Dejarat Jenuh, Gajah Mada Batam kota.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > Transportation engineering
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements
Divisions: School of Civil Engineering and Planning > Civil Engineering
Depositing User: Rio Gusma Hendra
Date Deposited: 29 Mar 2023 08:02
Last Modified: 29 Mar 2023 08:35
URI: http://repository.uib.ac.id/id/eprint/5111

Actions (login required)

View Item View Item