Munandar, Agus (2022) Strategi Pelayanan, Sistem dan Fasilitas terhadap Kinerja Pegawai melalui Kepuasan Pengguna Jasa di KSOP Khusus Batam. Master thesis, Universitas Internasional Batam.
Text
2044011_FF.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (18MB) |
Abstract
Secara umum kinerja pegawai merupakan faktor penentu berhasil atau tidaknya sebuah organisasi dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada setiap pengguna jasa. Maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana strategi antara pelayanan, sistem dan fasilitas dengan kinerja pegawai melalui kepuasan pengguna jasa di KSOP Khusus Batam. Populasi dari penelitian ini adalah semua karyawan perusahaan SIUPAL dan Karyawan SIUPKK. Sampel dalam penelitian ini diambil menurut teori Hair et al., (2010) dimana ukuran sampel berjumlah minimum lima kali lebih banyak dari jumlah item pertanyaan yang akan di analisis, dari hasil perhitungan jumlah sampel minimal dalam penelitian ini sebanyak 220 orang yang berstatus sebagai karyawan yang tersebar pada perusahaan yang terdaftar di aplikasi online pada KSOP Khusus Batam, selanjutnya kuisioner disebar via link Google Form dengan estimasi pengumpulan data selama satu bulan, setelah data terkumpul untuk kemudian di olah dan dianalisa lebih lanjut. Pada hasil uji t menunjukan adanya signifikansi pengaruh antara variabel strategi pelayanan dan sistem terhadap kepuasan pengguna jasa, variabel fasilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna jasa, sementara pada variabel strategi pelayanan, sistem, fasilitas dan kepuasan pengguna jasa menunjukan signifikansi pengaruh terhadap variabel kinerja pegawai secara parsial. Berikutnya pada hasil uji variabel mediator diketahui bahwa semua hasil uji regresi pertama, kedua, dan ketiga menunjukan hubungan yang signifikan pada semua variabel yang diteliti, dan diketahui nilai koefisien hubungan semua variabel independen terhadap variabel dependen pada regresi ketiga < regresi pertama, sehingga dapat disimpulkan variabel kepuasan pengguna jasa merupakan varibel mediator antara variabel strategi pelayanan, sistem, fasilitas terhadap kinerja pegawai. Selanjutnya pada hasil pengujian besaran nilai adjusted R2 adalah 0,808 yang berarti bahwa variabel independen secara umum mampu memberikan pengaruh sebesar 80,8% terhadap dependen. Kata kunci: strategi pelayanan, sistem dan fasilitas dengan kinerja pegawai melalui kepuasan pengguna jasa
Item Type: | Thesis (Master) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | School of Economic and Business > Master of Management |
Depositing User: | Rio Gusma Hendra |
Date Deposited: | 01 Dec 2022 09:05 |
Last Modified: | 01 Dec 2022 09:05 |
URI: | http://repository.uib.ac.id/id/eprint/4777 |
Actions (login required)
View Item |