Analisis Pengaruh Budaya Organisasi dan Kinerja Kepemimpinan Karyawan Terhadap Kepuasan Kerja Melalui Mediasi Keterlibatan Kerja pada Showroom Mobil di Kota Batam

Tania, Celine (2022) Analisis Pengaruh Budaya Organisasi dan Kinerja Kepemimpinan Karyawan Terhadap Kepuasan Kerja Melalui Mediasi Keterlibatan Kerja pada Showroom Mobil di Kota Batam. Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.

[img] Text
1841163_FF.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Budaya organisasi menjadi penentu penting dari kesuksesan organisasi yang memberikan efek pada kinerja kepemimpinan. Gaya kepemimpinan ini mendorong pengikut menjadi kreatif dan inovatif untuk menyelesaikan masalah. Melibatkan kinerja karyawan sebagai pendorong akan memberikan kepuasan kerja seperti mendapatkan penghargaan intrinsik maupun ekstrinsik, akan tetapi apabila ketidakpuasan muncul dapat memberikan pengaruh buruk bagi perusahaan kedepannya karena terjadi kesalahan yang disengaja. Sehingga, tujuan penulisan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh dari budaya organisasi dan kinerja kepemimpinan terhadap kepuasan kerja melalui mediasi keterlibatan kerja. Penelitian menggunakan program Smart PLS 3 guna untuk menguji akurasi, konsistensi dan besarnya pengaruh pada variabel yang tersedia. Pada hasil penelitian ini, bahwa pengaruh budaya organisasi dan kinerja kepemimpinan yang di mediasi oleh keterlibatan kerja terhadap kepuasan kerja terbukti memiliki nilai positif pada showroom mobil di Kota Batam. Kata Kunci: budaya organisasi, kinerja kepemimpinan, keterlibatan kerja, dan kepuasan kerja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: School of Economic and Business > Management
Depositing User: Rio Gusma Hendra
Date Deposited: 29 Nov 2022 03:32
Last Modified: 29 Nov 2022 03:32
URI: http://repository.uib.ac.id/id/eprint/4758

Actions (login required)

View Item View Item