Ramadana, Mariska (2021) Analisis Pengaruh Tata Kelola Perusahaan Terhadap Profitabilitas Dan Pengambilan Risiko Bank. Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.
Text
1742150_FF.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tata kelola internal, karakteristik dewan, dan rasio keuangan bank terhadap profitabilitas dan Insolvency Risk (IR) sebagai proksi untuk pengambilan risiko bank. Penelitian ini menggunakan data dari 39 bank di BEI pada periode 2015-2019 dengan teknik purposive sampling dan metode regresi panel dengan mengaplikasikan program SPSS 24 dan Eviews 10. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa independensi dewan direksi dan expert berdampak signifikan pada peningkatan ROA dan IR, masa jabatan Chief Executive Officer (CEO), pergantian Chief Executive Officer (CEO) dan kualitas aset berpengaruh signifikan pada peningkatan NIM, serta pengaruh signifikan CAR pada peningkatan profitabilitas dan IR. Ini menunjukkan bahwa anggota dewan dengan pengalaman dan keahlian mampu menerapkan teknik yang efisien untuk meningkatkan profitabilitas dan manajemen risiko yang baik. Masa jabatan CEO, pergantian CEO dan rapat direksi secara signifikan berdampak buruk pada kinerja bank, hal ini mengungkapkan pentingnya restrukturisasi dewan untuk memaksimalkan kinerja dan mengurangi risiko penyalahgunaan kekuasaan. Kata Kunci: Karakteristik Dewan, Pengambilan Risiko, Profitabilitas, Rasio Keuangan Bank, Tata Kelola Internal
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | School of Economic and Business > Accounting |
Depositing User: | Inawati |
Date Deposited: | 15 Jul 2021 10:09 |
Last Modified: | 15 Jul 2021 10:09 |
URI: | http://repository.uib.ac.id/id/eprint/3620 |
Actions (login required)
View Item |