Sistem Presensi Face Recognition dan Pengukuran Suhu Berbasis Internet Of Things (IOT)

Amir, Muh Ikhsan (2022) Sistem Presensi Face Recognition dan Pengukuran Suhu Berbasis Internet Of Things (IOT). Undergraduate thesis, Universitas Internasional Batam.

[img] Text
1621015_FF.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Virus COVID-19 yang menyebar ke seluruh dunia dengan sangat cepat demikian juga yang terjadi di Indonesia. Gejala yang umum pada penderita COVID-19 yaitu suhu tubuh lebih tinggi dari 37.5°C atau demam, batuk kering dan kelelahan. Berdasarkan informasi diatas, pada penelitian ini dirancang suatu sistem presensi dengan mengaplikasikan deteksi suhu dan deteksi wajah (Face Recognition). Sistem yang dirancang pada awalnya akan mendeteksi suhu dari karyawan, jika suhu pada kondisi normal selanjutnya akan dilakukan deteksi wajah, data yang dimunculkan akan disimpan dalam database yang sudah disediakan. Pada penelitian ini, metode deteksi wajah dilakukan dengan metode Haar Cascade, dan MLX90614 sebagai deteksi suhu dari karyawan. Raspberry Pi digunakan sebagai otak pemrosesan data pada pengenalan wajah dan juga pada desain rancangan database. Pada perancangan sistem ini selain Raspberry P, digunakan juga kamera Logitech C270 sebagai perangkat deteksi wajah, dengan demikian, sistem yang dirancang akan efisien. Internet of Things (IoT) digunakan sebagai media data transfer pada penyimpanan data atau database sistem. Secara umum perancangan sistem ini bertujuan untuk tetap menjaga agar karyawan yang bekerja pada perusahaan tertentu adalah karyawan yang sehat, sebaliknya karyawan yang bergejala COVID-19 dapat terdeteksi lebih dini. Berdasarkan hasil literatur review dan Analisa sementara sistem yang dirancang memiliki tingkat keberhasilan yang cukup tinggi. Kata Kunci: Deteksi Wajah, Deteksi Suhu, Database, Raspberry Pi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > Control engineering systems. Automatic machinery (General)
Divisions: School of Industrial Technology > Electrical Engineering
Depositing User: Inawati
Date Deposited: 21 Feb 2022 09:31
Last Modified: 21 Feb 2022 09:31
URI: http://repository.uib.ac.id/id/eprint/4143

Actions (login required)

View Item View Item